Rayakan Natal dan Tahun Baru 2024 dengan Nuansa Tropis di Amber Lombok Beach Resort

2 months ago 50

Lombok (pilar.id) – Amber Lombok Beach Resort menghadirkan kemeriahan akhir tahun bertema Tropical Winter Wonderland, perpaduan unik antara suasana tropis Lombok Selatan yang memukau dan perayaan penuh kegembiraan.

Rangkaian acara ini dirancang untuk memberikan pengalaman tak terlupakan bagi semua tamu, mulai dari keluarga, pasangan, hingga wisatawan solo.

Perayaan Natal yang Penuh Keajaiban

Kunjungan Sinterklas
Momen Natal dimulai dengan kejutan dari Sinterklas yang akan memeriahkan suasana di Bayside Restaurant and Bar. Anak-anak dapat menikmati waktu spesial, berfoto, dan berbagi kebahagiaan di bawah gemerlap pohon Natal. Event ini diadakan pada 24 Desember 2024 mulai pukul 18:00 WITA

Christmas Eve Buffet Dinner
Nikmati malam Natal dengan hidangan prasmanan khas yang kaya cita rasa, mulai dari Christmas pudding hingga gingerbread. Ditemani alunan lagu Natal, acara ini juga menawarkan undian dengan berbagai hadiah menarik. Menu khusus anak-anak tersedia dengan harga spesial. Event ini diadakan pada 24 Desember 2024 18:00–21:30 WITA, harga Rp 450 ribu per orang, fasilitas welcome drink, santap malam prasmanan dengan live music, raffle draw, dan menu anak-anak

Keajaiban Menjelang Tahun Baru 2025

Evenings of Enchantment
Selama Desember, tamu dapat menikmati pemandangan pantai Lombok yang memesona di bawah bintang-bintang. Nikmati minuman eksklusif, kudapan khas, dan api unggun yang hangat di tepi pantai. Event ini diadakan pada 1–31 Desember 2024

Glamorous New Year’s Eve Feast
Rayakan Malam Tahun Baru 2025 dengan santap malam prasmanan istimewa, musik, tari-tarian, dan pesta DJ hingga hitung mundur di pantai. Akhiri malam dengan pertunjukan kembang api spektakuler yang menghiasi langit Lombok. Event ini diadakan pada 31 Desember 2024 pukul 17:00–01:00 WITA, hargaRp 1,5 juta per orang. Fasilitas free flow cocktail, live music dan tari-tarian, DJ dan kembang api

Awali Tahun Baru dengan Santap Brunch

New Year’s Day Reset Brunch
Sambut awal tahun 2025 dengan brunch istimewa yang dirancang untuk memulihkan energi setelah pesta malam tahun baru. Nikmati hidangan sehat dua menu dengan smoothie segar di Bayside Bar and Restaurant. Event ini diadakan pada 1 Januari 2025, pukul 11:00–15:00 WITA. HargaRp 300 ribu per orang.

Liburan Tropis yang Berkesan

Theo Dandine, pemilik Amber Lombok Beach Resort, menyampaikan, “Amber Lombok Beach Resort adalah tempat sempurna untuk merayakan akhir tahun dengan suasana tropis yang mewah. Dari santap malam Natal hingga pesta Malam Tahun Baru, kami menghadirkan pengalaman liburan yang tak terlupakan.”

Resort ini menawarkan 65 akomodasi mewah, termasuk 11 vila dengan kolam renang pribadi, serta akses langsung ke pantai. Dengan Bayside Restaurant dan layanan Mukti Wellness Center, setiap tamu akan merasakan relaksasi dan kemewahan yang otentik. (usm/hdl)

Read Entire Article
Bansos | Investasi | Papua | Pillar |