Didukung BNI Xpora, Produsen Permen Jahe Indo Tropikal Tembus Pasar Ekspor Amerika dan Kanada

2 weeks ago 29

Karanganyar (pilar.id) — Dukungan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI melalui program BNI Xpora kembali membuahkan hasil positif. Produsen permen jahe asal Karanganyar, PT Indo Tropikal Group, berhasil menembus pasar ekspor ke Amerika Serikat dan Kanada, bahkan tengah memperluas pasar ke berbagai negara lain seperti India, Belanda, Jepang, dan Inggris.

Program BNI Xpora, singkatan dari Ekspor dan Diaspora, merupakan inisiatif BNI untuk menyediakan One Stop Export Solution. Program ini bertujuan membantu pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Indonesia dalam memperluas pasar dan memperkuat jaringan internasional.

“Dengan dukungan BNI Xpora, PT Indo Tropikal Group berhasil menembus pasar ekspor dan terus berkembang. Ini menjadi bukti nyata komitmen BNI dalam membantu UKM Indonesia bersaing secara global dengan produk berkualitas,” ujar Corporate Secretary BNI, Okki Rushartomo.

Ekspor Perdana Indo Tropikal Capai 40 Kontainer

Menurut Nuri, perwakilan Marketing Ekspor & Impor Indo Tropikal, perjalanan menuju pasar ekspor dimulai sejak pertemuan dengan pembeli dari Amerika Serikat pada Oktober 2017.

Setelah melewati proses yang panjang, pada Februari 2020 Indo Tropikal mengirimkan 40 kontainer permen jahe untuk pertama kalinya ke Amerika Serikat.

“Sejak itu, kami rutin mengirimkan produk ke Amerika Serikat dan Kanada setiap 1,5 hingga 2 bulan sekali,” ungkap Nuri.

Peran Strategis BNI Xpora dalam Ekspansi Global

Sejak bergabung dengan BNI Xpora pada 2023, Indo Tropikal merasakan berbagai manfaat strategis seperti business matching dengan calon pembeli internasional, partisipasi dalam pameran dagang nasional dan internasional, hingga kemudahan akses pembiayaan ekspor.

Nuri menambahkan, “BNI Xpora membuka banyak peluang dan memberikan pembelajaran penting. Kami mendapat fasilitas pelatihan, kemudahan kredit, serta dukungan dari Bea Cukai yang sangat membantu proses ekspor.”

Indo Tropikal kini tak hanya mengekspor permen jahe ke Amerika dan Kanada, tetapi juga telah mengirimkan produk ke Belanda, serta produk fresh ginger ke India. Perusahaan kini sedang menjajaki kerja sama ekspor dengan mitra dagang di Jepang, Inggris, dan Timur Tengah.

Ekspansi Produk dan Harapan Masa Depan

Dengan semangat inovasi, Indo Tropikal juga berencana menambah lini produk baru seperti air minum oksigen dan sparkling water pada tahun depan. Perusahaan yang kini memiliki sekitar 50 karyawan tersebut menargetkan ekspansi lebih luas ke pasar global.

Sebagai bentuk dukungan terhadap pelaku UKM lainnya, Nuri memberikan saran agar terus aktif mengikuti program-program BNI Xpora.

“Ikuti kegiatan, perluas wawasan tentang pasar ekspor, dan tingkatkan kualitas produk. BNI Xpora memberikan banyak peluang untuk menembus pasar internasional,” tutup Nuri. (usm/hdl)

Read Entire Article
Bansos | Investasi | Papua | Pillar |