Jakarta (ANTARA) - Kepolisian tengah mendalami motif dua orang pria yang mencuri sekarung paket milik seorang kurir di wilayah Krendang, Tambora, Jakarta Barat.
"Pelakunya sudah kami amankan, dan sekarang masih diselidiki, termasuk motif mereka," kata Kanit Reskrim Polsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat, AKP Sudrajat Djumantara saat dihubungi di Jakarta, Senin.
Adapun paket yang dicuri pada Kamis (30/10) itu juga telah raib dari tangan kedua pelaku. "Kita masih cari tau juga ini paketnya kemana oleh kedua pelaku," kata Drajat.
Hingga kini, kurir pemilik paket atau korban belum membuat laporan polisi.
"Korban belum bikin laporan, padahal kita udah minta dari kemarin. Katanya dia masih sibuk antar-antar paket. Jadi, sampai sekarang masih kita tunggu dia bikin LP (laporan polisi)," tutur Drajat.
Sebelumnya, dua pria mencuri sekarung paket saat kurir pengantarnya tengah shalat di Al Falah, Krendang, Tambora, Jakarta Barat.
Kejadian itu terjadi pada Kamis (30/10) siang, tepatnya di halaman Masjid Al Falah, RW 01 Krendang, Tambora, Jakarta Barat.
"Ya benar, ada kejadian pencurian paket di kawasan Krendang," kata Kapolsek Tambora Kompol Kukuh Islami yang membenarkan adanya kejadian tersebut di Jakarta, Ahad.
Baca juga: Dua pria curi paket saat kurir sedang shalat di Jakbar
Baca juga: Polisi usut pencurian sepeda motor dan sejumlah paket
Kedua pelaku dibekuk tak jauh dari lokasi kejadian pada Sabtu (1/11) siang, setelah warga setempat berhasil mengidentifikasi kedua pelaku.
Warga mengamankan kedua pelaku ke Pos RW 02 Krendang, kemudian polisi datang untuk menjemput pelaku. "Kedua pelaku sudah diamankan ke Mapolsek Tambora oleh Unit Reskrim," ujar Kukuh.
Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Syaiful Hakim
Copyright © ANTARA 2025
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

















































