Jakarta (pilar.id) – PT Bank Central Asia Tbk (BCA) kembali memastikan kesiapan layanan perbankan selama Ramadan dan Idulfitri 2025 dengan mengalokasikan dana tunai sebesar Rp70,22 triliun.
Jumlah ini meningkat 4 persen dibandingkan realisasi tahun 2024, seiring proyeksi peningkatan aktivitas konsumsi masyarakat dan usaha kecil.
BCA juga memperkuat layanan digitalnya untuk memudahkan transaksi nasabah selama periode Ramadan dan Idulfitri.
Selain itu, BCA menyediakan layanan penukaran uang tunai di seluruh cabangnya di Indonesia, dengan 15 Kantor Cabang Utama (KCU) di wilayah Jabodebek (Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi) yang disiagakan khusus pada 24-27 Maret 2025.
Nama Cabang | Area |
KCU Kelapa Gading | Jakarta Utara |
KCU Pantai Indah Kapuk | Jakarta Utara |
KCU Matraman | Jakarta Timur |
KCU Kalimalang | Jakarta Timur |
KCU Asemka | Jakarta Barat |
KCU Green Garden | Jakarta Barat |
KCU Wisma Asia | Jakarta Barat |
KCU Pasar Baru | Jakarta Pusat |
KCU Pondok Indah | Jakarta Selatan |
KCU Kuningan | Jakarta Selatan |
KCU Bekasi | Bekasi |
KCU Cikarang | Bekasi |
KCU Bogor | Bogor |
KCU Cibubur | Depok |
KCU Depok | Depok |
Cara Penukaran Uang Tunai di BCA
Untuk memudahkan nasabah, BCA menyediakan layanan penukaran Uang Pecahan Kecil (UPK) dengan langkah-langkah berikut:
Daftar dan Pesan Melalui Aplikasi PINTAR:
- Akses aplikasi PINTAR di https://pintar.bi.go.id.
- Pemesanan dibuka mulai 23 Maret 2025 pukul 09.00 WIB.
Pilih Cabang dan Kuota
Penukaran hanya dapat dilakukan sesuai kuota yang tersedia di cabang terpilih.
Lakukan Penukaran
Datang ke cabang sesuai jadwal yang telah ditentukan untuk menukarkan uang.

Komitmen BCA untuk Ramadan dan Idulfitri
Presiden Direktur BCA, Jahja Setiaatmadja, menyatakan, Ramadan dan Idulfitri adalah momen penting di mana kebutuhan uang tunai meningkat signifikan, baik untuk mudik, silaturahmi, maupun kegiatan sosial.
“BCA berkomitmen menyediakan layanan perbankan yang optimal, termasuk memastikan ketersediaan uang tunai yang memadai,” kata Jahja.
Selain layanan fisik, BCA juga mengoptimalkan layanan digital seperti aplikasi myBCA, BCA mobile, KlikBCA, dan jaringan ATM yang dapat diakses 24 jam. Hal ini bertujuan memudahkan nasabah dalam bertransaksi kapan pun dan di mana pun.
Penyesuaian Jam Operasional dan Layanan Nasabah
Selama Ramadan, jam operasional kantor cabang BCA disesuaikan hingga pukul 14.30 waktu setempat. BCA juga menyediakan berbagai kanal komunikasi untuk memastikan kenyamanan nasabah, seperti:
- Halo BCA: 1500888 atau aplikasi haloBCA.
- WhatsApp Bank BCA: 0811 1500 998.
- X (Twitter): @HaloBCA.
- Webchat: www.bca.co.id.
- E-mail: [email protected].
“Atas nama komisaris, direksi, dan karyawan BCA, saya mengucapkan selamat menyambut Idulfitri 1446 H. Semoga amal ibadah kita selama Ramadan membawa keberkahan bagi kita semua,” kata Jahja. (ret/hdl)