Jakarta (pilar.id) – Samsung Galaxy S25 Series menetapkan standar baru dalam teknologi smartphone berbasis kecerdasan buatan (AI) melalui Galaxy AI yang telah ditingkatkan.
Seri terbaru ini menghadirkan 22 fitur AI inovatif, memberikan pengalaman pengguna yang lebih intuitif, cepat, dan personal.
Menurut Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia, fitur Galaxy AI kini semakin memahami konteks Bahasa Indonesia.
“Dengan prosesor Snapdragon 8 Elite for Galaxy di semua model, kinerja AI menjadi lebih cepat dibanding seri sebelumnya, baik yang berjalan secara on-device, on-cloud, maupun hybrid. Dengan semua keunggulan ini, Galaxy S25 Series menjadi True AI Companion yang semakin relevan dan bisa diandalkan,” jelas Ilham.
Lebih Banyak Fitur AI On-Device, Bebas Koneksi Internet
Kini, Galaxy S25 Series memiliki 10 fitur AI on-device yang dapat digunakan tanpa koneksi internet, termasuk Routine Suggestion, Live Translate, Call Recording, Call Transcript, Call Summary, Now Brief, Gallery Search, Audio Eraser, Auto Trim, dan Best Face.
Fitur Now Brief memberikan ringkasan informasi penting, mulai dari skor energi di Samsung Health, agenda harian, hingga rekomendasi playlist musik yang sesuai mood pengguna.
Sementara itu, Auto Trim memudahkan pengguna membuat video highlight dari berbagai klip secara otomatis tanpa perlu keahlian editing.
Fitur AI On-Cloud, Lebih Multimodal dan Praktis
Samsung juga meningkatkan kemampuan AI on-cloud dengan 8 fitur unggulan, termasuk integrasi dengan Google Gemini, teknologi AI generatif terbaru.
Dengan Gemini Live, pengguna dapat berdiskusi, brainstorming ide, atau mendapatkan saran kampanye digital dalam berbagai konteks.
Selain itu, fitur favorit Circle to Search kini lebih pintar dan cepat, memungkinkan pengguna mencari lagu hanya dengan humming suara, serta mengenali nomor telepon di layar dan menyarankan draft chat otomatis.
Samsung juga meningkatkan Portrait Studio, yang kini mampu menghasilkan karakter AI dengan tekstur dan warna kulit lebih realistis. Opsi gaya yang tersedia mencakup Comic, 3D Cartoon, Watercolor, dan Sketch.
AI Hybrid: Kombinasi AI On-Device dan On-Cloud
Untuk fleksibilitas maksimal, Galaxy S25 Series juga menawarkan 4 fitur AI hybrid, termasuk:
- Seamless Action Across Apps – memungkinkan pengguna merangkum artikel atau video hanya dengan satu perintah suara, kini mendukung Bahasa Indonesia berkat pembaruan One UI 7.
- AI Select – fitur canggih yang bisa merekam layar dan membuat GIF berdurasi hingga 15 detik, serta melakukan Generative Edit dan Writing Assist pada objek yang dipilih.
Pre-Order Galaxy S25 Series, Dapat Bonus Eksklusif
Samsung membuka pre-order Galaxy S25 Series dengan berbagai bonus menarik, termasuk:
- Free Memory Upgrade hingga Rp 4 juta
- Cashback bank hingga Rp 1,5 juta
- Trade-in cashback Rp 2,5 juta
- Telkomsel eSIM 150GB senilai Rp 900 ribu
Harga dan varian Galaxy S25 Series:
Galaxy S25 Ultra
12GB/256GB – Rp 22.999.000
12GB/512GB – Rp 24.999.000
12GB/1TB – Rp 28.999.000
Warna: Titanium Silverblue, Titanium Whitesilver, Titanium Gray, Titanium Black, serta Titanium Pinkgold, Titanium Jetblack, dan Titanium Jadegreen (eksklusif online).
Galaxy S25+
12GB/256GB – Rp 17.999.000
12GB/512GB – Rp 19.999.000
Galaxy S25
12GB/256GB – Rp 14.999.000
12GB/512GB – Rp 16.999.000
Warna: Navy, Icy Blue, Mint, Silver Shadow, serta Blue Black, Coral Red, dan Pink Gold (eksklusif online). (hdl)